Latest Post

34 Provinsi Indonesia

| Senin, 26 Januari 2015
Baca selengkapnya »
Nama Provinsi di Sumatera Indonesia
1.    Provinsi Nanggro Aceh Darussalam (NAD) Ibukota nya adalah Banda Aceh
Tarian Tradisional : Tari Seudati, Tari Saman Meuseukat
Rumah Adat : Rumah Krong Bade
Senjata Tradisonal : Rencong
Lagu Daerah :Bungong Jeumpa, Lembah Alas, Piso Surit
Suku : Aceh, Gayo, Alas, Kluet, Tamiang, Singkil, Anak Jame, Simeleuw, dan Pulau
Julukan : Kota Serambi Mekkah

2.    Provinsi Sumatera Utara (SUMUT) Ibukota nya adalah Medan
Tarian Tradisional : Tari Serampang Dua Belas, Tari Tor-tor
Rumah Adat : Rumah Bolon
Senjata Tradisonal : Piso Surit
Lagu Daerah : Anju Ahu, Bungo Bangso, Cikala Le Pongpong, Bungo Bangso, Butet, Dago Inang Sarge, Lisoi, Madekdek Magambiri, Mariam Tomong, Nasonang Dohita Nadua, Rambadia, Sengko-Sengko, Siboga Tacinto, Sinanggar Tulo, Sing Sing So, Tapian Nauli
Suku : Batak Karo, Batak Simalungun, Batak Fakfak, Batak Angkola, Batak Toba, Melayu, Nias, Batak Mandailing, dan Maya-maya
Julukan : Kota Melayu Deli

3.    Provinsi Sumatera Barat (SUMBAR) Ibukota nya adalah Padang
Tarian Tradisional : Tari Piring, Tari Payung
Rumah Adat : Rumah Gadang
Senjata Tradisonal : Karih
Lagu Daerah : Ayam Den Lapeh, Barek Solok, Dayung Palinggam, Kambanglah Bungo, Kampuang Nan Jauh Di Mato, Ka Parak Tingga, Malam Baiko, Kampuang nan Jauh di Mato, Kambanglah Bungo, Indang Sungai Garinggiang, Rang Talu
Suku : Minangkabau, Melayu, dan Mentawai, Tanjung Kato, Panyali, Caniago, Sikumbang, dan Gusci

4.    Provinsi Riau Ibukota nya adalah Pekan Baru
Tarian Tradisional : Tari Joged Lambak, Pedang Jenawi
Rumah Adat : Rumah Melayu Selaso Jatuh Kembar
Senjata Tradisonal : Badik
Lagu Daerah :Soleram, Kebangkitan Melayu, Tanjung Katung, Bungo Cempako, Lancang kuning, Ayam Putih Pungguk, Makan Sirih, Uyang Bagan Tak Ondak Belaya, Mak Long, Tuanku Tambusai, Pak Ngah Balek, Puteri Tujuh, Dedap Durhaka, Kutang Barendo.
Suku : Melayu, Akit, Talang Mamak, Orang utan Bonai, Sakai, dan Laut, dan Bunoi
Julukan : Kota Bertuah,Bumi melayu lancang kuning, Bumi segantang lada, Bumi gurindam dan Negeri Pantun.

5.    Provinsi Kepulauan Riau Ibukota nya adalah Tanjung Pinang
Tarian Tradisional : Tari Tandak
Rumah Adat : Rumah Selaso Jatuh Kembar
Senjata Tradisonal : Ulu Kundit, Pedang Jenawi
Suku :Melayu, Siak, dan Sakai

6.    Provinsi Jambi Ibukota nya adalah Jambi
Tarian Tradisional : Tari Sekapur Sirih, Tari Selampit Delapan
Rumah Adat : Rumah Panjang
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Batanghari, Soleram, Injit-Injit Semut, Pinang Muda, Selendang Mayang
Suku : Batin, Kerinci, Penghulu, Pedah, Melayu, Jambi, Kubu, dan Bajau

7.    Provinsi Sumatera Selatan (SUMSEL) Ibukota nya adalah Palembang
Tarian Tradisional : Tari Tanggai, Tari Putri Bekhusek
Rumah Adat : Rumah Limas
Senjata Tradisonal : Keris, Trisula, Tombak
Lagu Daerah : Cuk Mak Ilang, Dek Sangke, Gending Sriwijaya, Kabile-bile, Tari Tanggai
Suku : Melayu, Kikim, Semenda, Komering, Pasemah, Lintang, Pegagah, Rawas, Sekak Rambang, Lembak, Kubu, Ogan, Penesek Gumay, Panukal, Bilida, Musi, Rejang, dan Ranau
Julukan : Kota Pempek

8.    Provinsi Bangka Belitung (BABEL) Ibukota nya adalah Pangkal Pinang
Tarian Tradisional : Tari Puteri Bekhusek
Rumah Adat : Rumah Rakit, Rumah Limas
Senjata Tradisonal : Siwar Kecil
Suku : Bangka, Melayu, dan Tionghoa

9.    Provinsi Bengkulu Ibukota nya adalah Bengkulu
Tarian Tradisional : Tari Andun, Tari Bidadari
Rumah Adat : Rumah Rakyat
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Lalan Belek
Suku : Muko-muko, Pekal, Serawai, Pasemah, Enggano, Kaur, Rejang, dan Lembak

10.    Provinsi Lampung Ibukota nya adalah Bandar Lampung
Tarian Tradisional : Tari Jangget, Tari Melinting
Rumah Adat : Rumah Rakyat
Senjata Tradisonal :Badik
Suku : Pesisir, Pubian, Sungkai, Semenda, Seputih, Tulang Bawang, Krui Abung, dan Pasemah


Nama Provinsi di Pulau  Jawa Indonesia


11.    Provinsi DKI Jakarta Ibukota nya adalah Jakarta
Tarian Tradisional : Tari Ronggeng, Tari Yapong
Rumah Adat : Rumah Kebaya
Senjata Tradisonal : Golok
Lagu Daerah :Kicir-kicir, Jali-jali, Lenggang Kangkung, Keroncong Kemayoran, Surilang, Terang Bulan
Suku : Betawi
Julukan : Kota Metropolitan

12.    Provinsi Jawa Barat (JABAR) Ibukota nya adalah Bandung
Tarian Tradisional : Tari Topeng Kuncaran, Tari Merak, Tari Jaipong
Rumah Adat : Rumah Kasepuhan Cirebon
Senjata Tradisonal : Kujang
Lagu Daerah :Bubuy Bulan, Cing Cangkeling, Es Lilin, Karatagan Pahlawan, Manuk Dadali, Panon Hideung, Peuyeum Bandung, Pileuleuyan, Tokecang
Suku : Sunda
Julukan : Kota Kembang / Paris Van Java

13.    Provinsi Banten Ibukota nya adalah Serang
Tarian Tradisional : Tari Topeng
Rumah Adat : Rumah Kesepuhan
Senjata Tradisonal : Kujang
Lagu Daerah : Dayung Sampan
Suku : Baduy, Sunda, dan Banten
Julukan : Kota Santri

14.    Provinsi Jawa Tengah (JATENG) Ibukota nya adalah Semarang
Tarian Tradisional : Tari Bedhaya Ketawang, Tari Serimpi, Tari Gambyong, Tari bambangan Cakil, Tari Gandrung, Tari sintren
Rumah Adat : Rumah Joglo
Senjata Tradisonal : Keris.
Lagu Daerah : Gambang Suling, Gek Kepriye, Gundul Pacul, Ilir-ilir, Jamuran, Bapak Pucung, Yen Ing Tawang Ono Lintang, Stasiun Balapan, Suwe Ora Jamu, Tembang Mocopat, Tombo Ati, Caping Gunung, Cublak-cublak Suweng, Walang Kekek.
Suku : Jawa, Karimun, dan Samin
Julukan : Kota Lumpia / Kota Jamu

15.    Provinsi DI Yogyakarta Ibukota nya adalah Yogyakarta
Tarian Tradisional : Tari Serimpi Sangupati, Tari Bedhaya Semang
Rumah Adat : Rumah Joglo
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Pitik Tukung, Sinom, Suwe Ora Jamu, Te Kate Dipanah
Suku : Jawa
Julukan : Kota gudeg, kota pelajar, kota Seni dan Budaya

16.    Provinsi Jawa Timur (JATIM) Ibukota nya adalah Surabaya
Tarian Tradisional : Tari Remong, Tari Reog Ponorogo
Rumah Adat : Rumah Joglo
Senjata Tradisonal : Clurit
Lagu Daerah : Keraban Sape, Tanduk Majeng, Rek ayo rek
Suku : Jawa, Madura, Tengger, dan Osing
Julukan : Kota Pahlawan
Nama Propinsi di Nusa Tenggaran dan Bali Indonesia
17.    Provinsi Bali Ibukota nya adalah Denpasar
TarianTradisional : Tari Legong, Tari Kecak, Tari Pendet
Rumah Adat : Rumah Gapura Candi Bentar
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Mejangeran, Ratu Anom
Suku : Bali Aga dan Bali Majapahit
Julukan : Pulau Dewata

18.    Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Ibukota nya adalah Mataram
Tarian Tradisional : Tari Mpaa Lenggogo, Tari Batunganga
Rumah Adat : Rumah dalam Loka Samawa
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Helele U Ala De Teang, Moree, Orlen-Orlen, Pai Mura Rame, Tebe Onana, Tutu Koda
Suku :  Bali, Sasak, Samawa, Mata, Dongo, Kore, Mbojo, Dompu, Tarlawi, dan Sumba

19.    Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Ibukota nya adalah Kupang
TarianTradisional : Tari Perang, Tari Gareng Lameng
Rumah Adat : Rumah Musalaki
Senjata Tradisonal : Sundu
Lagu Daerah :Anak Kambing Saya, Oras Loro Malirin, Sonbilo, Tebe Onana, Ofalangga, Do Hawu, Bolelebo, Lewo Ro Piring Sina, Bengu Re Le Kaju, Aku Retang, Gaila Ruma Radha, Desaku, Flobamora, Potong Bebek Angsa
Suku : Sabu, Sumba, Rote, Kedang, Helong, Dawan, Tatum, Melus, Bima, Alor, Lie, Kemak, Lamaholot, Sikka, Manggarai, Krowe, Ende, Bajawa, Nage, Riung, dan Flores
Nama Provinsi di Sulawesi Indonesia

Provinsi Sulawesi Utara (SULUT) Ibukota nya adalah Manada
20.    Tarian Tradisional : Tari Maengkat, Tari Polo-palo
Rumah Adat : Rumah Pewaris
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Esa Mokan, O Ina Ni Keke, Si Patokaan, Sitara Tillo
Suku : Minahasa, Bolaang Mangondow, Sangiher Talaud, Gorontalo, Sangir, Ternate, Togite, Morotai, Loda, Halmahera, Tidore, dan Obi
Julukan : Kota Tinutuan

21.    Provinsi Sulawesi Barat (SULBAR) Ibukota nya adalah Kota Mamuju
Tarian Tradisional : Tari Patuddu, Tari Kondo Sapata
Rumah Adat : Rumah adat Mamuju
Senjata Tradisonal : Badik
Lagu Daerah : Bulu Londong, Malluya, Io-Io, Ma'pararuk
Suku : Mandar, Mamuju, Bugis, dan Mamasa

22.    Provinsi Sulawesi Tengah (SULTENG) Ibukota nya adalah Palu
Tarian Tradisional : Tari Lumense, Tari Pule Cinde, Tari Torompio,Tari Dero Poso
Rumah Adat : Rumah Pewaris
Senjata Tradisonal : Pasatimpo
Lagu Daerah : Tondok Kadadingku, Tope Gugu
Suku : Buol, Toli-toli, Tomini, Dompelas, Kaili, Kulawi, Lore, Pamona, Suluan, Mori, Bungku, Balantak, Banggai, dan Balatar

23.    Provinsi Sulawesi Tenggara (SULTRA) Ibukota nya adalah Kendari
Tarian Tradisional : Tari Dinggu, Tari Balumpa, Tari Lumense, Tari Manguru
Rumah Adat : Rumah Istana Buton
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah : Peia Tawa-Tawa
Suku : Mapute, Mekongga, Landawe, Tolaiwiw, Tolaki, Kabaina, Butung, Muna, Bungku, Buton, Muna, Wolio, dan Bugis

24.    Provinsi Sulawesi Selatan (SULSEL) Ibukota nya adalah Makassar
Tarian Tradisional : Tari Bosara, Tari Kipas
Rumah Adat : Rumah Tongkonan
Senjata Tradisonal : Badik
Lagu Daerah : Angin Mamiri, Pakarena, Sulawesi Parasanganta, Ma Rencong
Suku : Mandar, Bugis, Toraja, Sa’dan, Bugis, dan Makassar
Julukan : Kota Daeng

25.    Provinsi Gorontalo Ibukota nya adalah Gorontalo
Tarian Tradisional : Tari Paule Cinde
Rumah Adat : Rumah Sauraja
Senjata Tradisonal :Tavalla
Lagu Daerah : Hulondalo li Pu'u , Bulalo Lo Limutu , Wanu Mamo Leleyangi
Suku : Gorontalo

Nama Provinsi di Maluku dan Papua Indonesia
26.    Provinsi Maluku Ibukota nya adalah Ambon
Tarian Tradisional : Tari Lenso, Tari Cakalele
Rumah Adat : Rumah Baileo
Senjata Tradisonal : Parang Salawaku
Lagu Daerah :Rasa Sayang-sayange, Ayo Mama, Buka Pintu, Burung Tantina, Goro-Gorone, Huhatee, Kole-Kole, Mande-Mande, Ole Sioh, O Ulate, Sarinande, Tanase
Suku : Buru, Banda, Seram, Kei, dan Ambon
Julukan : Kota Amon Manise

27.    Provinsi Maluku Utara Ibukota nya adalah Ternate sekarang Sofifi
Tarian Tradisional : Tari Lenso
Rumah Adat : Rumah Baileo
Senjata Tradisonal : Parang Sawalaku
Suku : Halmahera, Obi, Morotai, Ternate, dan Bacan

28.    Provinsi Papua Barat Ibukota nya adalah Kota Manokwari
Tarian Tradisional : Tari Perang
Rumah Adat : Rumah Honai
Senjata Tradisonal : Pisau Belati
Lagu Daerah : Apuse, Yamko Rambe Yamko
Suku : Mey Brat, Arfak, Asmat, Dani, dan Sentan

29.    Provinsi Papua Ibukota nya adalah Jayapura
Tarian Tradisional : Tari Selamat datang,Tari Musyoh
Rumah Adat : Rumah Honai
Senjata Tradisonal : Pisau Belati, Panah
Suku : Sentani, Dani, Amungme, Nimboran, Jagai, Asmat, dan Tobati
Nama Provinsi di Kalimantan Indonesia

30.    Provinsi Kalimantan Barat (KALBAR) Ibukota nya adalah Pontianak
Tarian Tradisional : Tari Monong, Tari Zapin Tembung
Rumah Adat : Rumah Istana Kesultanan Pontianak
Senjata Tradisonal : Mandau
LaguDaerah : Cik-Cik Periuk, Cak Uncang, Batu Ballah, Alok Galing, Tandak Sambas, Sungai Sambas Kebanjiran, Alon-Alon
Suku : Kayau, Ulu Aer, Mbaluh, Manyuke, Skadau, Melayu-Pontianak, Punau, Ngaju, dan Mbaluh

31.    Provinsi Kalimantan Tengah (KALTENG) Ibukota nya adalah Palangkaraya
Tarian Tradisional : Tari Balean Dadas, Tari Tambun & Bungai
Rumah Adat : Rumah Bentang
Senjata Tradisonal : Mandau
Lagu Daerah: Kalayar
Suku : Kapuas, Ot Danum, Ngaju, Lawangan, Dusun, Maanyan, dan Katingan

32.    Provinsi Kalimantan Selatan (KALSEL) Ibukota nya adalah Banjarmasin
Tarian Tradisional : Tari Baksa Kembang, Tari Radap Rahayu
Rumah Adat : Rumah Banjar Bubungan Tinggi
Senjata Tradisonal : Keris
Lagu Daerah :Ampar-Ampar Pisang, Paris Barantai, Saputangan Bapuncu Ampat
Suku : Ngaju, Laut, Maamyan, Bukit, Dusun, Deyah, Balangan, Aba, Melayu, Banjar, dan Dayak
Julukan : Kota Seribu Sungai

33.    Provinsi Kalimantan Timur (KALTIM) Ibukota nya adalah Samarinda
Tarian Tradisional : Tari Perang, Tari Gong
Rumah Adat : Rumah Lamin
Senjata Tradisonal : Mandau
Lagu Daerah : Indung-Indung
Suku : Ngaju, Otdanum, Apokayan,Punan, Murut, Dayak, Kutai, Kayan, Punan, dan Bugis
Julukan : Kota Tepian
34. Provinsi Kalimantan Utara (KALTARA) Ibukota nya adalah Tanjung Selor
Tarian Tradisional : Kencet Ledo dan Jepen
Rumah Adat : Rumah Baloy
Senjata Tradisonal : Mandau.
Lagu Daerah : Bebilin.
Suku : Suku Jawa, penduduk asal Sulawesi Selatan, Suku Banjar, Suku Bulungan, Suku Dayak, Suku Tidung dan Suku Kutai.
Julukan : -

34 Provinsi Indonesia

Posted by : Unknown on :Senin, 26 Januari 2015 With 0komentar
Tag :

ZAT-ZAT YANG TERKANDUNG DI DALAM MAKANAN DAN FUNGSINYA

| Rabu, 21 Januari 2015
Baca selengkapnya »
Nama  : Muhammad Akli
Kelas   : XI IPA 2

Zat-zat makanan yang diperlukan manusia dapat dibagi menjadi dua golongan besar, yaitu makanan makro (makronutrien) dan makanan mikro (mikronutrien). Makanan makro meliputi karbohidrat, lemak, dan protein, sedangkan makanan mikro meliputi vitamin dan mineral.
A.    Karbohidrat
Karbohidrat merupakan sumber energi utama bagi manusia.
1)    Macam-macam Karbohidrat
Molekul karbohidrat terdiri atas unsur-unsur karbon (C), hidrogen (H), dan oksigen (O) dengan rumus CH2O. Berdasarkan susunan molekulnya, karbohidrat dibedakan atas monosakarida, disakarida, dan polisakarida.
2)    Fungsi Karbohidrat
Fungsi utama karbohidrat adalah sebagai sumber energi. Adapun fungsi karbohidrat lainnya adalah memberi rasa manis pada makanan, menghemat penggunaan protein, mengatur metabolisme lema, dan membantu pengeluaran feses.
3)    Sumber Karbohidrat
Karbohidrat kebanykan tersimpan di dalam berbagai bahan makanan pokok manusia, misalnya, padi, jagung, gandum, ubi, singkong, dan sagu. Selain tersimpan di dalam bahan makanan pokok, karbohidrat juga ditemukan dalam bentuk makanan olahan, seperti mie, selai, sirup, roti, dan tepung-tepungan.
B.    Protein
Protein merupakan bagian terbesar tubuh setelah air. Diperkirakan, seperlima bagian tubuh adalah berupa protein. Protein dapat ditemukan di dalam otot, tulang, kulit, darah, enzim, hormon, dan matriks intraselular.
1)    Fungsi Protein
Fungsi utama protein untuk pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan tubuh. Fungsi protein lainnya untuk mengatur keseimbangan air, memelihara netralitas tubuh, membentuk antibodi, mengangkut zat-zat gizi (misalnya lipoprotein dan transferin), biokatalisator, dan sumber energi.
2)    Sumber Protein
Protein dapat berasal dari hewan dan tumbuhan. Protein yang berasal dari hewan disebut protein hewani, sedangkan protein yang berasal dari tumbuhan disebut protein nabati. Sumber protein hewani antara lain telur, susu, daging, ikan, dan kerang. Sumber protein nabati antara lain kacang-kacangan, terutama kacang kedelai, jagung dan sayuran.
C.    Lemak
Lemak merupakan senyawa organik yang tidak dapat larut di dalam air. Lemak hanya dapat larut dalam pelarut dalam pelarut organik, seperti etanol, eter, kloroform, dan benzena. Berdasarkan susunan kimiawi, lemak dapat dikelompokkan atas lemak sederhana, lemak majemuk, dan lemak turunan.
Lemak sederhana meliputi lemak daging hewan dan minyak. Lemak majemuk merupakan gabungan antara lemak dan senyawa bukan lemak (misalnya fosfat dan protein). Sedangkan lemak turunan atau derivat lemak merupakan senyawa yang dihasilkan dari proses hidrolisis lemak.
1)    Fungsi Lemak
Lemak merupakan penghasil energi paling besar bagi tubuh. Pembakaran 1 gram lemak mampu menghasilkan 2,5 kali lebih besar daripada pembakaran 1 gram karbohidrat atau 1 gram protein. Lemak berfungsi untuk memelihara suhu tubuh, melindungi tubuh, memberi rasa kenyang dan kelezatan, mengangkut vitamin larut lemak, sebagai sumber asam lemak esensial, dan sebagai bahan penyusun membran sel.
2)    Sumber Lemak
Lemak dapat berasal dari tumbuhan (lemak nabati) dan hewan (lemak hewani). Lemak nabati meliputi minyak kelapa, kelapa sawit, kacang tanah, kacang kedelai, jagung, dan buah avokad. Lemak hewani, antara lain daging, susu, mentega, krim, keju, dan kuning telur.



D.    Vitamin
Vitamin merupakan senyawa organik kompleks esensial yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah kecil. Berdasarkan sifat kelarutannya, vitamin dapat dibedakan atas dua kelompok, yaitu vitamin larut dalam lemak dan vitamin larut dalam air. Vitamin terdiri atas vitamin A, B, C, D, E, dan K.
1.    Vitamin A, yang juga dikenal dengan nama retinol, merupakan vitamin yang berperan dalam pembentukkan indra penglihatan yang baik, terutama di malam hari, dan sebagai salah satu komponen penyusun pigmen mata di retina. Sumber makanan yang banyak mengandung vitamin A, antara lain susuikansayur-sayuran (terutama yang berwarna hijau dan kuning), dan juga buah-buahan (terutama yang berwarna merah dan kuning, seperti cabai merahwortelpisang, dan pepaya).
2.    Vitamin B secara umum, golongan vitamin B (B1, B2,B6 dan B12) berperan penting dalam metabolisme di dalam tubuh, terutama dalam hal pelepasan energi saat beraktivitas. Hal ini terkait dengan peranannya di dalam tubuh, yaitu sebagai senyawa koenzim yang dapat meningkatkan laju reaksi metabolisme tubuh terhadap berbagai jenis sumber energi. Sumber utama vitamin B berasal dari susu, gandum, ikan, dan sayur-sayuran hijau.
3.    Vitamin C (asam askorbat) banyak memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Di dalam tubuh, vitamin C juga berperan sebagai senyawa pembentuk kolagen yang merupakan protein penting penyusun jaringan kulitsendi, tulang, dan jaringan penyokong lainnya.  Vitamin C merupakan senyawa antioksidan alami yang dapat menangkal berbagai radikal bebas dari polusi di sekitar lingkungan kita. Selain itu, vitamin C berperan dalam menjaga bentuk dan struktur dari berbagai jaringan di dalam tubuh, seperti otot. Defisiensi vitamin C juga dapat menyebabkan gusi berdarah dan nyeri pada persendian.
4.    Vitamin D juga merupakan salah satu jenis vitamin yang banyak ditemukan pada makanan hewani, antara lain ikan, telur, susu, serta produk olahannya, seperti keju. Bagian tubuh yang paling banyak dipengaruhi oleh vitamin ini adalah tulang. Vitamin D ini dapat membantu metabolisme kalsium dan mineralisasi tulang.  Bila kadar vitamin D rendah maka tubuh akan mengalami pertumbuhan kaki yang tidak normal, dimana betis kaki akan membentuk huruf O dan X. Di samping itu, gigi akan mudah mengalami kerusakan dan otot pun akan mengalami kekejangan.
5.    Vitamin E berperan dalam menjaga kesehatan berbagai jaringan di dalam tubuh, mulai dari jaringan kulit, mata, sel darah merah hingga hati. Selain itu, vitamin ini juga dapat melindungi paru-paru manusia dari polusi udara. Nilai kesehatan ini terkait dengan kerja vitamin E di dalam tubuh sebagai senyawa antioksidan alami. Vitamin E banyak ditemukan pada ikan, ayam, kuning telur, ragi, dan minyak tumbuh-tumbuhan.
6.    Vitamin K banyak berperan dalam pembentukan sistem peredaran darah yang baik dan penutupan luka. Defisiensi vitamin ini akan berakibat pada pendarahan di dalam tubuh dan kesulitan pembekuan darah saat terjadi luka atau pendarahan.
E.    Mineral
Mineral merupakan senyawa anorganik yang diperlukan dalam pemeliharaan fungsi tubuh. Mineral dapat dibedakan atas mineral mikro dan mineral makro. Mineral makro adalah mineral yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah lebih dari 100 mg perhari. Sedangkan mineral mikro adalah mineral yang dibutuhkan kurang dari 100 mg. Tubuh megandung lebih dari 5 gram untuk setiap mineral makro dan kurang dari 5 gram untuk setiap mineral mikro. Hingga saat ini diperkirakan terdapat sebanyak 24 mineral yang dianggap esensial.
F.    Air
Air atau cairan tubuh merupakan bagian utama tubuh. Pada umunya, kendungan air dalam tubuh orang dewasa berkisar antara 50 hingga 70% berat badan. Sementara itu kandungan air pada bayi baru lahir adalah 75% berat badan.

G.    Zat Aditif
Zat aditif merupakan zat tambahan yang diberikan pada sejumlah makanan dan minuman. Zat aditif dapat berupa bahan pewarna, penyedap, pemanis, dan pengawet. Zat aditif dapat dikelompokkan atas zat aditif alami dan zat aditif buatan.

ZAT-ZAT YANG TERKANDUNG DI DALAM MAKANAN DAN FUNGSINYA

Posted by : Unknown on :Rabu, 21 Januari 2015 With 0komentar

Anime : Digimon

| Minggu, 28 Desember 2014
Baca selengkapnya »
Yo.. kali ini gue mau bahas animasi buatan jepang atau lebih dikenal dengan anime, seperti judul diatas gue akan membahas tentang Digimon kalian semua tau Digimon kan? kalau tidak tau silahkan baca dibawah ini, bagi yang udah tau juga bisa baca buat nostalgia XD

Digimon merupakan singkatan dari Digital Monster. Merupakan sebuah anime yang menceritakan tentang keberadaan sebuah dunia paralel dimana hidup berbagai makhluk digital di dalamnya. Dalam anime ini, beberapa anak manusia masuk dan memiliki partner seekor digimon yang dapat berevolusi menjadi bentuk-bentuk yang lain.
Anime Digimon ini sempat populer di Indonesia. Yup, jaman saya masih kecil dulu Digimon merupakan salah satu anime yang paling saya tunggu-tunggu tayangnya setiap hari Minggu di salah satu televisi nasional Indonesia. Namun tahukah anda, ada berapa seri sih anime digimon yang perah ada??? Berikut ini adalah 6 Anime Digimon yang pernah tayang hingga akhir tahun 2013 ini.

1. Digimon Adventure
Poster Digimon Adventure
Merupakan seri Anime Digimon pertama yang pernah ada. Berkisah tentang 7 anak manusia yang tersesat di dalam dunia digital. Di sana, masing-masing dari anak-anak tersebut mendapatkan partner digimon yang dapat berevolusi dan bertarung dengan digimon-digimon jahat.
Digimon Adventure merupakan seri Digimon pertama yang saya tonton waktu kecil dulu. Anime ini sudah ada sejak bulan Maret tahun 1999 di Jepang. Namun di Indonesia, saya lupa tayangnya mulai kapan hingga kapan. 
"Agumon berubah menjadi... Greymon!!!" kata-kata saat seekor digimon bernama Agumon berevolusi menjadi Greymon dalam Digimon Adventure ini selalu saya ingat sampai sekarang. ^_^

2. Digimon Adventure 02
Poster Digimon Adventure 02
Merupakan kelanjutan dari Digimon Adventure, tetapi dengan beberapa karakter anak manusia yang berbeda. Tokoh-tokoh baru muncul menggantikan tokoh-tokoh utama di seri sebelumnya yang dalam cerita tersebut sudah tumbuh dewasa. Anime ini tayang mulai 2 April 2000 di Jepang.
Terus terang saya tidak mengikuti anime ini secara utuh. Namun jika melihat seri pertamanya, saya rasa seri keduanya ini cukup greget. Apalagi dalam seri ini seekor digimon dapat berevolusi menjadi beberapa tingkatan dengan kekuatan yang tidak terduga.

3. Digimon Tamers
Poster Digimon Tamers
Berbeda dengan dua seri sebelumnya, di dalam Digimon Tamers, para digimon bisa muncul begitu saja di dunia manusia. Dan setting sepertinya lebih banyak di dunia manusia dibandingkan dengan dunia digimon.
Perbedaan lain yang ada dalam seri ini adalah, digunakannya kartu sebagai media perubahan dan media pengatur jenis kekuatan. Jadi, pergerakan digimon lebih banyak diatur oleh pemiliknya, tidak seperti 2 seri digimon berikutnya yang lebih banyak bergerak dengan keinginan.

4. Digimon Frontier
Poster Digimon Frontier
Dalam seri ini, digimon bukan lagi seekor peliharaan. Justru anak-anak yang menjadi tokoh utama dalam seri inilah yang dapat berubah wujud menjadi digimon. Yang unik adalah beberapa kekuatan digimon dapat bergabung dalam satu tubuh pengguna.

5. Digimon Savers
Poster Digimon Savers
Dalam seri ini, beberapa digimon dari seri sebelumnya, seperti Agumon (dari Digimon Adventure) kembali muncul. Bahkan Agumon menjadi tokoh utama, tetapi dengan pemilik yang baru. Setting lebih banyak di dunia nyata. Namun para pengendali digimon tidak lagi terbatas para anak-anak, tetapi para remaja dan dewasa. Selain itu, alur cerita juga terkesan lebih rumit dengan hadirnya organisasi-organisasi.

6. Digimon Xros Wars/Fusion
Poster Digimon Xros Wars
Digimon yang ini ceritanya semakin berbeda. Digimon dapat bergabung dengan digimon lain untuk menjadi lebih kuat. Terlihat mirip dengan konsep megazord-nya Power Rangers. Kemampuan bergabung tersebut terjadi karena digimon bersahabat dengan manusia. Agak aneh sih. ^_^

Referensi : banyak sumber

Anime : Digimon

Posted by : Unknown on :Minggu, 28 Desember 2014 With 1 komentar:

Ulangan Praktek

| Rabu, 03 Desember 2014
Baca selengkapnya »
muhakli.blogspot.com

Ulangan Praktek

Posted by : Unknown on :Rabu, 03 Desember 2014 With 0komentar
Tag :

Bahaya Mengkonsumsi Makanan dan Minuman Sambil Berdiri

| Rabu, 15 Oktober 2014
Baca selengkapnya »
yo.. bertemu lagi, sering kali gue liat orang-orang minum sambil berdiri bahkan ada yang makan. ok kali ini gue akan membahas tentang Bahaya Mengkonsumsi Makanan dan Minuman Sambil Berdiri.
oke tanpa basa basi lagi check this out!

Rasullulah saw. telah melarang kita untuk minum sambil berdiri seperti dalam sebuah hadits :
Dari Anas dan Qatadah, Rasulullah saw bersabda: Sesungguhnya beliau melarang seseorang minum sambil berdiri, Qotadah berkata: ”Bagaimana dengan makan?” beliau menjawab: “Itu lebih buruk lagi”.(HR.Muslim dan Turmidzi)
Dan hadits lainnya :
Bersabda Nabi dari Abu Hurairah,“Jangan kalian minum sambil berdiri ! Apabila kalian lupa, maka hendaknya dimuntahkan !” (HR. Muslim)
Seperti dalam hadits diatas jika makan dan minum sambil berdiri saja tidak dianjurkan apalagi jika sambil berjalan, mungkin ada yang bertanya "mengapa?", berikut adalah Alasan mengapa makan dan minum sambil berdiri tidak dianjurkan.

Efek samping minum sambil berdiri : 

Bila kita minum sambil duduk ,air yang kita minum akan disaring oleh sphincter. Sphincter adalah suatu struktur maskuler ( berotot ) yang bisa membuka ( sehingga air kemih dapat lewat ) dan menutup. Setiap air yang kita minum akan disalurkan pada pos-pos penyaringan yang berada di ginjal.
Nah jika kita minum berdiri, air yang kita minum tanpa disaring lagi langsung menuju kantung kemih sehingga terjadi pengendapan disaluran ureter. Limbah-limbah ( pengendapan ) yang menyisa diureter inilah yang bisa menyebabkan penyakit kristal ginjal yang merupakan salah satu penyakit ginjal yang berbahaya. Salah satu gejalanya adalah susah buang air kecil.

Cara mengatasinya :

- Biasakan minum sambil duduk
- Perbanyak minum air putih

Berikut adalah 5 alasan terbaik untuk mengonsumsi air putih dalam jumlah yang cukup seperti dikutip dari MSNHealth, Senin (20/2/2012) antara lain:

1. Membantu mengurangi stres
Minum air sepanjang hari yang penuh tekanan dapat mengurangi stres akibat gejala yang beragam seperti sakit kepala, otot tegang, hati berdebar, dan energi yang rendah. Itu karena stres mempengaruhi semua sistem dasar tubuh dan ketika mengalami dehidrasi, maka akan meningkatkan efek stres.
Lebih dari setengah berat tubuh adalah air, pengurangan hanya sekitar 2 persen pada hidrasi memiliki dampak yang dramatis pada tingkat energi dan fungsi kognitif. Dan dehidrasi lebih lanjut akan meningkatkan kadar kortisol, yaitu hormon stres.
Air tidak akan menyebabkan stres hilang. Tetapi air dapat memberikan lebih banyak energi, meredakan ketegangan, merilekskan pernapasan, dan mengurangi ketegangan pada jantung.
2. Banyak minum air dapat untuk menurunkan berat badan
Dalam sebuah penelitian pada tahun 2010, orang dewasa yang berusia 55-75 tahun, minum dua gelas air sebelum makan dikaitkan dengan penurunan berat badan hampir 4 kg dalam 12 minggu dibandingkan pada kelompok kontrol yang makan diet yang sama tapi tidak memiliki H20 sebelum makan. Peserta minum rata-rata 1,5 gelas air sehari sebelum studi.
3. Minum cukup air dapat mencegah sakit
Hidrasi membuat selaput lendir dapat berkerja dengan baik. Selaput lendir merupakan penjaga gerbang untuk sistem pertahanan alami yang membantu mencegah kuman seperti virus pilek dan flu. Ketika jaringan ini mengering, kuman dapat lebih mudah menembus ke nasofaring, dimana saluran hidung dan mulut bertemu.
Tingkat keparahan penyakit cenderung lebih rendah jika telah minum banyak air. Air merupakan langkah utama untuk menjaga kesehatan ketika sedang bepergian.
4. Membuat tubuh lebih nyaman
Minum akan membuat tubuh lebih hangat di hari yang dingin. Termostat internal dapat bekerja lebih baik ketika tubuh terhidrasi dengan baik. Air membantu mengatur suhu tubuh. Sistem tubuh pengatur suhuh, diatur oleh hipotalamus di otak, terus mengambil informasi yang memungkinkan untuk membuat penyesuaian untuk mempertahankan suhu inti cukup stabil.
Tetapi mekanisme tersebut akan bekerja kurang baik jika tubuh mengalami dehidrasi. Dehidrasi adalah risiko umum bagi orang-orang dari segala usia, di musim dingin maupun musim panas. Dalam cuaca dingin, misalnya tubuh kehilangan uap air melalui napas dan banyak orang cenderung minum lebih sedikit air dalam cuaca dingin.
5. Air dapat membantu menjaga tekanan darah
Air adalah yang mengaktifkan sistem saraf parasimpatik, yang terkait dengan melawan sistem yang membuat tubuh lebih waspada, menaikkan tekanan darah sesaat, dan meningkatkan energi. Pingsan setelah menyumbangkan darah sering dihubungkan dengan penurunan tekanan darah, dan air tetap akan melawan efek tersebut.
Tidak minum cukup air secara teratur juga dapat meningkatkan tekanan darah. Karena dehidrasi penyebab pembuluh darah mengerut karena tubuh berusaha untuk menghemat air yang kehilangan melalui keringat, buang air kecil, dan pernapasan. Ketika pembuluh darah menyempit, bagaimanapun jantung akan memompa lebih keras, sehingga tekanan darah naik.

Bahaya Mengkonsumsi Makanan dan Minuman Sambil Berdiri

Posted by : Unknown on :Rabu, 15 Oktober 2014 With 0komentar

Perkenalan

|
Baca selengkapnya »
halo bro and sis pekenalkan nama gue Muhammad Akli kalian bisa manggil gue Akli atau mamang Akli ( walaupun sebenarnya gue masih kelas 11 XD ), tujuan awal gue membuat blog ini sebenarnya hanya iseng, jadi jika ada postingan yang kurang pas atau terdapat kesalahan mohon maaf. sekian perkenalan gue untuk saat ini semoga postingan-postingan gue bisa membantu :-) Wassalam

Perkenalan

Posted by : Unknown on : With 0komentar
Tag :
▲Top▲